Banggar DPRD Sumedang Tancap Gas! Siap Bahas RAPBD 2026 Demi Pembangunan yang Lebih Merata

Rapat Paripurna DPRD Sumedang membahas jawaban pemerintah terhadap pandangan fraksi-fraksi terkait RAPBD 2026/JNC

JatiNetwork.com (JNC) — Pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran 2026 resmi memasuki tahap penting. Pemerintah Kabupaten Sumedang menyampaikan jawaban atas pandangan umum fraksi-fraksi DPRD dalam rapat paripurna yang digelar Senin (27/10/2025) di ruang rapat utama DPRD Sumedang.

Rapat tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Sumedang, Atang Setiawan, S.E., dan dihadiri Wakil Bupati M. Fajar Aldila, jajaran Forkopimda, Sekretaris Daerah, kepala perangkat daerah, serta pimpinan instansi vertikal dan BUMD.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati M. Fajar Aldila mewakili Bupati menyampaikan jawaban resmi atas seluruh pandangan dan masukan dari fraksi-fraksi DPRD.

“Pemerintah daerah menyambut baik seluruh pandangan fraksi. Masukan yang disampaikan menjadi bahan penting dalam penyempurnaan RAPBD Tahun Anggaran 2026,” ujar Fajar.

Ia menegaskan, Pemkab Sumedang berkomitmen menjaga sinergi dengan DPRD agar pembahasan RAPBD berjalan lancar dan tepat waktu. Fajar juga menyoroti bahwa kebijakan anggaran tahun 2026 akan berfokus pada peningkatan kualitas layanan publik, penguatan ekonomi daerah, serta pemerataan pembangunan di seluruh wilayah.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Atang Setiawan menekankan kesiapan Badan Anggaran (Banggar) DPRD untuk segera menindaklanjuti hasil rapat.

“Tahapan selanjutnya adalah pembahasan RAPBD antara Banggar DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD). Kami siap bekerja maksimal agar pembahasan berjalan efektif dan berpihak pada kepentingan masyarakat,” ungkapnya.

Dengan berakhirnya rapat paripurna tersebut, DPRD dan Pemkab Sumedang kini bersiap memasuki tahap pembahasan di tingkat Banggar DPRD dan TAPD, sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Langkah ini diharapkan menghasilkan kebijakan anggaran yang tepat sasaran dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat Sumedang.***