JatiNetwork.Com – Seorang Pengemudi Pajero dengan Nomor Polisi B 199 MCP, bertindak arogan dengan menampar pengemudi Yaris di Pintu Tol Tomang, Jakarta.
Hal ini tampak dalam video pendek berdurasi 29 detik yang diunggah oleh akun Instagram Ahmad Sahroni (@ahmaddahroni88) pada 22 Mei 2022.
Adapun kronologisnya adalah dua mobil antara Pajero dan Alphard kejar-kejaran dari Tol Kebon Jeruk ke arah Tomang.
Ketika hendak masuk pintu tol, Mobil Pajero memotong mobil Yaris.
Sayangnya Mobil Yaris tidak memberikan jalan, sehingga Pajero hampir mepet.
Setelah itu, mobil Pajero berhenti lalu pengemudinya keluar dan menghampiri pengemudi Yaris.
Seorang Pria berbadan Kekar dengan Kaca mata hitam itu, terlihat menarik baju pengemudi Yaris yang juga memiliki badan gempal berkacamata.
Terdengar suara cekcok namun tidak jelas, setelah itu Pengemudi Pajero melepaskan tarikan baju ke sopir Yaris yang tampak tidak melawan.
Selang beberapa langkah, tiba-tiba “plak” sopir Pajero menampar sopir Yaris.
“Ditampar anjir,” seorang wanita dalam video tersebut.
Tampak dengan jelas nomor mobil polisi pajero, dengan hurup dan angka B 199 MCP ketika Sopir Pajero hendak masuk lagi ke mobilnya.
Hingga berita ini diturunkan, video tersebut sudah ditonton hampir setengah juta kali.
Polisi dari Satuan Polda Metro Jaya menyampaikan akan segera menelusuri kejadian ini.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan pihaknya sedang mendalami lebih lanjut video tersebut.
Dia belum memaparkan secara detail terkait kapan peristiwa tersebut terjadi.
“Sedang kita dalami video tersebut,” kata Sambodo kepada Media, Minggu 22 Mei 2022.
Kontan saja video tersebut selain di tonton banyak orang, juga dibanjiri komentar.
Dianggap arogan, pengemudi Pajero dikritik habis-habisan oleh Netizen.
shitlicious : “Kalo naik Pajero lalu merasa jadi orang paling kaya dan berkuasa di dunia, berarti tongkrongannya kurang jauh. š.
Sementara ada akun yang seolah-olah pengemudi Yaris menulis seperti
stevenndut : “Tolong aku ndan aku di gituin aku minta bantuan tolong tangkap pajero itu saya begitu lemah sampe tidak berdaya menghadapi orang itu tolong ndan @ahmadsahroni88”.***