Pembangunan Jalan Lingkar Utara Jatigede Mewujudkan Akses Wisata Unggulan: Pemerintah Kabupaten Sumedang Menegaskan Komitmennya

Penjabat Bupati Sumedang bersama para hadirin berfoto bersama, dalam rangka menjalankan komitmen Pemda Sumedang untuk pembangunan Jalan Lingkar Utara Jatigede

JatiNetwork.Com – Penjabat Bupati Sumedang, Herman Suryatman, beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Sumedang dan tokoh masyarakat, mengadakan acara sosialisasi rencana pembangunan Jalan Lingkar Utara trase Karamat-Pasir Ringkik, Pada Kamis (22/2/2024),.

Acara ini berlangsung di Aula Desa Situmekar, Kecamatan Cisitu, dengan tujuan untuk menginformasikan rencana pembangunan jalan yang telah lama direncanakan ini.

Herman menyampaikan bahwa rencana pembangunan Jalan Lingkar Utara telah menjadi pekerjaan rumah yang cukup lama dan akan dieksekusi tahun ini setelah sempat tertunda karena beberapa kendala.

Baca Juga:  Bank bjb Sumedang dan Pemda: Sinergi untuk Kemajuan Desa dengan Kejutan Istimewa

Pengadaan lahan telah selesai, dan proyek sekarang memasuki tahap eksekusi untuk membangun Jalan Lingkar Utara dari Karamat ke Pasir Ringkik.

Trase ini adalah trase terakhir yang akan menghubungkan Jatigede dari lingkar Timur hingga Lingkar Utara.

Dengan selesainya trase ini, Jatigede akan memiliki aksesibilitas yang lebih baik, sehingga Bendungan Jatigede dapat menjadi kawasan kepariwisataan dan destinasi unggulan Jawa Barat.

“Manfaat besar dari pembangunan ini adalah untuk masyarakat. Pemerintah memiliki komitmen kuat agar masyarakat meningkat kesejahteraannya, salah satunya melalui sektor pariwisata Kawasan Jatigede,” kata Herman.

Baca Juga:  Wabup Tutup Kegiatan Pesantren Ramadan ASN di Mesjid Al-Kamil

Untuk itu, Pj. Bupati mengajak seluruh masyarakat Sumedang, khususnya di lima kecamatan Jatigede, Jatinunggal, Wado, Darmaraja, dan Cisitu, untuk bersatu padu mengawal pembangunan Jalan Lingkar Utara.

“Dari Jatigede untuk Sumedang, dari Jatigede untuk Jawa Barat, dan dari Jatigede untuk Indonesia. Karena itu, kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung pembangunan Jalan Lingkar Utara dari Karamat sampai Pasir Ringkik,” katanya.

Dengan komitmen yang kuat dari Pemerintah Kabupaten Sumedang, diharapkan pembangunan Jalan Lingkar Utara ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Sumedang dan Jawa Barat secara keseluruhan.***

Baca Juga:  Innalillahi, Anggota DPRD Tewas Dalam Kondisi mengenaskan!

Dapatkan Update Berita, Informasi Terkini dan BreakingNews setiap hari dari JatiNetwork.Com (JNC). Mari bergabung dengan “Google.News – JNC“, caranya klik “Google News“, lalu klik mengikuti!.